Racing Pigeon / Merpati Pos

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
Racing Pigeon / Merpati Pos

Forum Racing Pigeon Indonesia - Bersama Demi Kemajuan Merpati Pos di Indonesia

Forum Racing Pigeon Indonesia Bersama Demi Kemajuan Merpati Pos di Indonesia - Tempat kita berbagi, tukar pikiran, mempererat hubungan silahturahmi Pos mania.

    Syarat dan Ketentuan lomba Kandang Nasional 2013

    sanesnubiasa
    sanesnubiasa


    Jumlah posting : 7
    Join date : 07.09.12
    Lokasi : Bandung

    Syarat dan Ketentuan lomba Kandang Nasional 2013 Empty Syarat dan Ketentuan lomba Kandang Nasional 2013

    Post  sanesnubiasa Fri Nov 02, 2012 9:13 pm

    Syarat dan ketentuan lomba Semi Kandang Nasional 2013

    1. Lomba memperebutkan Piala POMSI. Piagam akan ditandatangani oleh ketua POMSI. Total hadiah Rp.16.000.000,-

    2. Merpati yang diikutsertakan harus menggunakan cincin resmi POMSI tahun 2012

    3. Merpati bisa diserahkan ke panitia antara 1 November 2012 sampai 31 Januari 2013. Di lokasi kandang, Jl. Rawa Semut 2. Cikunir- Jati Asih -Bekasi.

    4. Biaya pengiriman sepenuhnya menjadi tanggungan peserta. Bila diperlukan jasa pengambilan (penjemputan) merpati di stasiun KA Bekasi, maka dikenakan biaya tambahan sebesar Rp.10.000,-/ekor.

    5. Chip akan dipasang di kaki merpati sejak awal, untuk mempermudah absensi dan control.

    6. Usia merpati yang dikirim minimal 28 hari (sudah bisa makan sendiri).

    7. Merpati yang datang dalam keadaan sehat dan akan diperlakukan sesuai standard perawatan yg ditetapkan.

    8. Total biaya sebesar Rp. 550.000,-/ekor sudah termasuk iuran POMSI (Rp.25.000,-) dan chip (Rp.25.000,-).

    9. Pembayaran iuran tahap pertama saat merpati diserahkan sebesar Rp.200.000,- Bila karena satu dan lain hal ternyata merpati yg diserahkan mati maka peserta diperkenankan mengganti merpatinya TANPA dipungut biaya tambahan. Masa penggantian merpati ini maksimal sampai 31 Januari 2013.

    10. Pembayaran iuran tahap ke dua sebesar Rp.350.000,- saat merpati sudah latihan terbang dengang jarak sekitar 30 km (sekitar Cikarang). Maksimal seminggu terhitung sejak latihan ini pembayaran tahap ke-2 mohon untuk dilunasi. Bila tidak dilunasi burung tidak akan diterbangkan dan sepenuhnya menjadi milik panitia.

    11. Lomba akan dilaksanakan sekitar bulan Mei-Juli 2013. Jadwal lomba akan dibuat secara terpisah.

    12. Lomba terdiri dari 4 Pos lepasan; Pos 1 (Brebes), Pos 2 (Pekalongan), Pos 3 (Semarang) dan Pos 4 (Blora).

    13. Piala, piagam dan hadiah akan diserahkan sehari setelah lomba berakhir.

    14. Tidak diperkenankan melelang merpati yg diikutkan dalam lomba selama lomba belum berakhir.

    15. Setelah lomba berakhir acara lelang akan dilakukan di MPI. Lelang ini sifatnya TIDAK WAJIB diikuti oleh peserta. Hanya bila pemiliknya mengizinkan atau panitia diminta maka merpati akan dilelang. Dan akan dikenakan biaya sebesar 15% dari hasil lelang untuk kas panitia.

    16. Pada saat selesai lomba semua merpati diperkenankan untuk diambil oleh pemiliknya. Jika diperlukan jasa pengiriman sepenuhnya menjadi tanggungan pemilik. Jika sampai 1 bulan setelah lomba merpati tidak diambil, panitia tidak akan bertanggungjawab.

    17. Khusus burung yg pulang terlambat sampai 2 bulan setelah lomba berakhir panitia akan menghubungi dan memberitahukan pemiliknya. Lewat dari masa itu panitia tidak bertanggungjawab lagi.

    18. Bila terjadi force majeur (Misal : kecelakaan, kebakaran, gempa bumi, huru-hara, dll.), mohon pengertiannya bahwa panitia tidak dapat bertanggug jawab. Ini musibah untuk kita semua.

    19. Absensi, berita dan segala perkembangannya semasa latihan akan dimuat di MPI. Khusus hasil lomba disamping akan dimuat di MPI juga akan dikirim via surat.

    20. Untuk mempermudah arus informasi mohon kiranya melampirkan data-data yg diperlukan seperti; Nama, Alamat, no. HP dan email/ID FB.

    21. Pembayaran dapat ditransfer ke rekening BCA :342.328.9381. A/n: Dilar. Konfirmasi pembayaran dapat diberitahukan kepada bendahara-2, bpk Supandi Johan via inbox (PM), SMS, email.

    22. Panitia masih menerima keritik dan saran demi kenyamanan bersama. Bila ada pertanyaan, kritik dan saran silahkan sampaikan ke bagian HUMAS, Nino atau Edi Susanta.

    Jakarta, 22 Oktober 2012



    Amandemen butir ke 3 & 4 dari “Syarat & ketentuan lomba KN 2013”

    Pengiriman dan penerimaan merpati-pos

    Peserta lomba KN 2013 dapat menyerahkan merpati-posnya terhitung sejak tanggal 1 November 2012 sampai 31 Januari 2013. Mpos dapat diserahkan langsung ke lokasi KN 2013 di Jl. Rawa Semut 2, Cikunir-Jatiasih BEKASI. Atau dapat dikoordinir oleh teman-teman lokasinya saling bedekatan. Bisa juga minta bantuan pak Yudha di Jatinegara. Karena hampir setiap hari ada armada pak Yudha yg ke Cikunir dan pak Yudha bersedia untuk ini.

    Khusus untuk temen-temen yg berlokasi di luar kota, bisa dikirim via Herona atau cargo lain ke Stasiun KA Bekasi. Ditujukan kepada Bpk Dadang Sukmana sbg penerima ini nama pak Ook sesuai KTP, karena pihak kargo akan meminta KTP saat pengambilan burung. Nanti secara teknis akan dibantu oleh beberapa teman yg posisinya dekat dan waktunya luang. Untuk jasa pengambilan di St KA ini akan dikenakan biaya Rp.10.000,-/ekor. Biaya ini tidak untuk panitia tetapi sekedar untuk mengganti transport (bensin dan parkir) temen-temen yg menjemput ke St KA.

    Penerimaan oleh panitia KN 2013 dikoordinir oleh Pak Jatmiko dan pak Ook. Oleh karena itu ada baiknya pengiriman mpos ke KN dikoordinasikan dg kedua bapak ini. Biar keduanya mengatur pengambilan dan penerimaan. Khusus pembayaran, baik tunai mau pun transfer dapat diberitahukan kepada bpk Johan Supandi selaku bendahara-2 . Nanti pak Supandi Johan akan mencatat kemudian akan meneruskan informasinya ke pak Yudha selaku bendahara-1, yg memegang rekening A.n. Dilar. Pak Jopan juga akan memberi tembusan kepada saya (Nino) selaku sekertaris.

    Pembayaran via transfer dapat ditujukan ke => Rek BCA:342.328.9381 a.n. Dilar.
    Beberapa nomor HP yg bisa dihubungi utk memperlancar informasi;
    0817-9868678 = Pak Yudha Yusro
    0818-09009214 = Pak Ook
    0816-4711666 = Pak Jatmiko
    0813-99372521 = Pak Supandi Johan (Jopan)
    021-70350222 = Pak Edi Susanta
    021-44482040 = Mas Nino

    Amandemen butir ke 1 dari “Syarat & ketentuan lomba KN 2013”

    Memperbutkan piala POMSI dengan total hadiah Rp. 16.000.000,-
    Angka tersebut berasal dari perhitungan, JIKA pesertanya 150 ekor. Saat kandang sudah diperluas dg daya tampung 200 ekor tentu panitia ada kelebihan dana. Panitia tidak berorientasi pada profit. Kelebihan dana ini akan dikembalikan kepada peserta dalam bentuk hadiah dg komposisi yg diatur kemudian.

    Seandainya tingkat hilangnya piyik dapat ditekan dan para peserta melakukan pembayaran tahap kedua dg tepat waktu. Sehingga dari sisi pendanaan seluruh kegiatan dapat tercukupi maka total hadiah dapat ditingkatkan.

    Sekedar sebagai ilustrasi dg asumsi piyik masih banyak, maka bisa menjadi;

    Total hadiah Rp. 25.000.000,-
    Juara Total Pos (4 kota:Brebes-Pekalongan-Semarang-Blora);
    Juara I = Piala + Piagam + Rp. 7.500.000,-
    Juara II = Piala + Piagam + Rp. 4.000.000,-
    Juara III = Piala + Piagam + Rp. 2.500.000,-
    Juara IV = Piagam + Rp. 2.000.000,-
    Juara V = Piagam + Rp. 1.000.000,-
    Juara VI-X = Piagam + Rp. 500.000,-

    Juara Setiap Pos (Setiap kota);
    Juara I = Piagam + Rp. 600.000,-
    Juara II = Piagam + Rp. 400.000,-
    Juara III = Piagam + Rp. 200.000,-
    Juara IV-X = Piagam
    (# Komposisi di atas sekedar contoh jika memang ada kelebihan dana)

    Syarat dan Ketentuan lomba Kandang Nasional 2013 509476cc097421351907020piagam

    Original posted by :

    Nino
    Humas KN 2013

      Waktu sekarang Thu Nov 21, 2024 4:58 pm